Haul ke-31 KH Abdul Wahab Turham, Teladan Bagi Dunia Pendidikan
SURABAYA- Yayasan Taman Pendidikan dan Sosial Khadijah, memperingati Haul ke-31 pendirinya, yakni KH Abdul Wahab Turcham pada Minggu (25/1/2026) di Gedung Islamic Center, Surabaya.
KH Abdul Wahab Turcham merupakan sosok penuh perhatian pada dunia pendidikan dan juga pejuang dalam mengembangkan Nahdlatul Ulama (NU) pada kala itu.
Dalam peringatan haul ini, tampak hadir Gubernur Jawa Timur Khofifah Indarparawansah bersama beberapa perangkat daerah, juga hadir para kyai termasuk Rais Syuriyah PCNU Surabaya KH Dzulhilmi Ghozali, KH Asep Saifuddin Chalim pengasuh pondok Amanatul Ummah dan lainnya.
Abdullah Sani, Ketua Yayasan Khadijah mengatakan, haul ini tiap tahun digelar untuk memperingati jasa-jasa KH Abdul Wahab Turcham dan juga menjadikannya teladan bagi para siswa. Jasa KH. Abdul Wahab Turcham, cukup besar dalam dunia pendidikan, karena berkatnya menjadi cikal bakal berdirinya yayasan Khadijah saat ini.
Sementara KH Asep Saifuddin Chalim, pengasuh pondok Amanatul Ummah juga hadir, dalam tausiyahnya, Ia mengatakan rasa bangga di kota terdapat pesantren seperti Khadijah ini, sebab melalui lembaga pendidikan ini lah menjadi benteng penjaga Ahlussunnah wal Jamaah. (Samisri)



