PLN MOBILE PROLIGA DI KEDIRI



Kediri,- Nuswantoro pos.com Final Four Diawali Pertamina Enduro Versus Electric PLN
KEDIRI - Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Electric PLN akan mengawali laga seri pembuka final four PLN Mobile Proliga 2025 di GOR Jayabaya, Kediri, Kamis (17/4/2025).

Seperti diketahui, kedua tim putri itu bersama Jakarta Popsivo Polwan dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia telah memastikan lolos ke babak final four.


Sedangkan di sektor putra, empat tim yang masuk ke babak empat besar adalah juara bertahan Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta LavAni Livin' Transmedia, Surabaya Samator, dan Palembang Bank SumselBabel.

Laga final four ini akan berlangsung dalam tiga seri selama tiga pekan dan ditutup pada partai puncak grand final yang berlangsung di GOR Amongrogo Yogyakarta, 10 dan 11 Mei 2025 mendatang.

Adapun laga final four akan dilangsungkan di tiga kota besar di Indonesia. Selain laga pembuka di Kediri, pada 17-20 April 2025 nanti, dua seri lainnya berlangsung di GOR Jatidiri Semarang, 24-27 April 2025 dan GOR Sritex Arena Solo, 1-4 Mei 2025 mendatang.

Wakil ketua Proliga, Reginald Nelwan mengharapkan laga final four ini berlangsung hingga grand final mendatang. "Karena sejak selesainya babak reguler yang dimulai 3 Januari 2025 lalu seluruh tim yang lolos final four melakukan pembenahan dalam tim. Apalagi ada waktu istirahat selama sebulan lebih. Makanya saya yakin final four akan berlangsung seru," ujar Regi.

Kompetisi bola voli kasta tertinggi di Tanah Air ini diikuti tujuh tim putri dan lima putra. Di bagian putri, selain empat tim yang sudah lolos final four, tiga tim lainnya adalah Jakarta Livin' Mandiri, Bandung bjb Tandamata, dan Yogya Falons. Sementara di sektor putra hanya ditambah Jakarta Garuda Jaya selain empat tim peserta final four.

Kompetisi yang telah memasuki tahun ke-23 ini pada babak reguler dua putaran berlangsung di tujuh kota antara lain, Semarang, Gresik, Malang, Surabaya untuk putaran pertama dan lanjut putaran kedua di Bandung, Pontianak, dan Palembang.sz

Regi menambahkan, persaingan untuk maju ke grand final, dari kedelapan tim putra dan putri tersebut, diperbolehkan mengganti pemainnya di babak final four. Hal ini tentunya akan menjadi persaingan makin seru.
Menurut Regi, setiap tim peserta final four boleh mengganti tiga pemainnya, baik asing maupun pemain domestik. "Penggantian itu terakhir tanggal 16 April 2025 pada saat technical meeting di Kediri," ujar ketua III Bidang Kompetisi dan Pertandingan PP. PBVSI itu.

Sementara itu, dua tim yang akan mengawali laga seri pembuka yakni tim putri Pertamina Enduro dan Electric PLN mengaku siap memenangkan laga. "Kami sudah siap memenangkan pertandingan melawan PLN. Karena setiap pertandingan di final four itu buat kami penting, makanya target kami menang," ujar manajer tim Pertamina Enduro, Widi Triyoso.

Menurut Widi, tim milik BUMN itu akan mengganti satu pemain asingnya yaitu Erica Mary Staunton dengan Jordan McKenzie Thompson dari AS.

Sedangkan Electric PLN juga dipastikan akan mengganti satu pemain asingnya, Valentina Diouf dengan Kelsey Robinson Cook dari Amerika Serikat. "Ya betul PLN mengganti Diouf dengan Kelsey," ujar asisten pelatih Electric PLN, Alim Suseno.

Seluruh laga final four hingga grand final akan disiarkan secara langsung di Moji TV dan vidio.

Jadwal Final Four Seri Kediri:

Kamis (17/4/2025):

16.00 WIB: Pertamina Enduro vs Electric PLN (putri)

19.00 WIB: Bhayangkara Presisi vs Surabaya Samator (putra)

Jumat (18/4/2025):

16.00 WIB: Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia (putri)

19.00 WIB: LavAni vs Palembang BSB (putra)

Sabtu (19/4/2025):
16.00 WIB: Pertamina Enduro vs Gresik Petrokimia (putri)

19.00 WIB: Palembang BSB vs Bhayangkara Presisi (putra)
20 April, Minggu (20.April.2025)

15.00 WIB: Jakarta Electric PLN vs Jakarta Popsivo Polwan (putri)

18.00 WIB Surabaya Samator vs LavAni (putra). ( Samisri)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url