Puncak Turnamen Sriti Cup U 12 Arhanud 8/MBC Munculkan Atlit Baru Sepakbola



Surabaya,- Kegiatan Turnamen Sepak Bola Sriti Cup Piala Bergilir Tahun 2022 dalam rangka memperingati HUT TNI 77, Batalyon Arhanud 8/MBC  U 12 , resmi ditutup oleh orang nomor satu Arhanud Letkol Noor Iskak pada sore mulai pukul 14.30 Wib, Minggu (9/10/2022), lapangan Batalyon Arhanud 8/MBC jalan Raya Sruni, Gedangan Kabupaten Sidoarjo.

Dalam hal ini, diharapkan menjadi ajang semangat generasi emas usia 12 tahun untuk meningkatkan prestasi olahraga serta sebagai sarana menjalin sinergitas yang baik para peserta turnamen. 

Komandan Batalyon Arhanud 8/MBC Letnan Kolonel Noor Iskak menuturkan "Alhamdulillah pelaksanaan turnamen sepakbola Sriti Cup U 12 telah terlaksana dengan aman tertib dan lancar, di ikuti para peserta tidak hanya wilayah Sidoarjo saja, ada wilayah lain Surabaya, Rembang, Jember. Terimakasih partisipasi semua yang turut serta membantu pelaksanaan kegiatan pembinaan generasi muda bidang sepakbola ini"ungkapnya.



Piala bergilir turnamen sepakbola Sriti Cup U 12 setiap tahunnya akan di selenggarakan sebagai wujud kesinergian antara TNI dengan Masyarakat sipil, melalui olahraga sepakbola mempersatukan semua unsur dan mencari bibit unggul atlet sepakbola masa depan hadirkan ajang lomba dari club peserta.

Letkol Noor Iskak langsung menyerahkan Piala kepada juara pertama pemenang turnamen dan memberikan bingkisan susu sebagai wujud kepedulian atlet muda, juara ke 2 dan 3 serta juara lainya di serahkan oleh para perwira yang menjadi panitia lomba.

Antusias dan keceriaan peserta turnamen dan pendukung atau suporter menjadi nilai positif yang baik pada dunia persepakbolaan, meski saat ini sepakbola Nasional sedang redup adanya tragedi Kanjuruhan Malang beberapa waktu lalu.(ST)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url