Wawali Armuji Ajak Warga Surabaya Gunakan Aplikasi SIPGAR


Surabaya,-Nuswantoro Pos.com Wakil Wali Kota Surabaya Armuji mengajak warga menggunakan aplikasi SIPGAR dari Kementerian Kesehatan untuk mengukur kebugaran jasmani secara mandiri selama pandemi COVID-19.

"Untuk pertama kalinya, saya akan mengunduh dan menggunakan terlebih dahulu. Nanti bapak/ibu sekalian mengikuti serta menyosialisasikan aplikasi SIPGAR ke masyarakat luas," kata Wawali Armuji  saat menghadiri kegiatan senam di Lapangan Gelora 10 November, Tambaksari, Surabaya, Rabu. 

Setelah mengunduh aplikasi tersebut, Armuji mengitari lapangan Gelora 10 November sebanyak empat putaran.

SIPGAR digunakan mencatat kondisi fisik seseorang dalam kurun waktu tertentu dengan metode rockport, yakni upaya mengukur kebugaran seseorang setelah menempuh lintasan 1.600 meter.

"Kami berupaya semoga warga Surabaya semuanya diberikan kesehatan, di antaranya memberikan teladan dan ruang untuk hidup sehat melalui olahraga," ujarnya.

Kegiatan senam bersama tersebut diselenggarakan oleh Persatuan Olahraga Pernapasan Indonesia (PORPI) Kota Surabaya yang dihadiri 60 peserta. Selain itu juga dihadiri perwakilan dari Kementerian Kesehatan, DPN PORPI dan Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat (KORMI) Kota Surabaya.

Armuji menyampaikan bahwa kondisi Kota Surabaya saat ini semakin membaik karena angka infeksi  COVID-19 semakin terkendali. Oleh karena itu, ia mendorong masyarakat juga bisa memanfaatkan waktu untuk olahraga secara rutin.

"Kami berharap angka Infeksi COVID-19 terjun bebas. Saat ini Surabaya sudah masuk level 1 berdasarkan asesmen Kemenkes. Saya minta masyarakat juga bergotong royong membantu Pemkot Surabaya melalui sadar vaksinasi, terapkan 3M dan olahraga rutin," katanya.(Dini)
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url