RSUD Bangkalan Minta Bantuan Rumah Sakit Di Surabaya Covid 19 melonjak di Madura

Surabaya,Nuswantoro Pos.com Reaksi cepat dilakukan Walikota Surabaya Eri Cahyadi yaitu melakukan penyekatan di pintu masuk tol Suramadu sisi Madura, dengan team gabungan lengkap melakukan Swap Antigen On The Spot sehingga terjadi kemacetan panjang di tol Suramadu.
“Kita lakukan penyekatan dan Swap Antigen On The Spot disisi Madura adalah mencegah Kota Surabaya agar tetap statusnya Hijau, sesuai SE Permendagri penyekatan akan kita lakukan sampai hari Senin, tapi ngak menutup kemungkinan akan bertambah harinya kita akan berkoordinasi dengan Pemprov Jatim dan Mentri Dalam Negri, dengan adanya informasi 2 korban Nakes meninggal dunia saya dan Forkopimda bergerak cepat untuk memutus rantai penyebaran Covid19, kita juga berkordinasi dengan seluruh Ketua RT di Surabaya untuk segera melaporkan apabila ada warganya yang habis pulang kampung agar isolasi mandiri di tempat tinggal masing-masing serta berkordinasi dengan Puskesmas setempat,” kata Eri Cahyadi (Walikota Surabaya) sumber dari video WAG.
Dengan adanya berita ini mari bersama-sama tetap laksanakan Prokes Covid19 (Pakai Masker, Sering Cuci Tangan atau Handsanitizer, Jaga Jarak, Hindari Kerumunan) jangan sampai Jawa Timur darurat Covid19 sehingga harus di Lockdown. (Red)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url